Buser24.com, Kota Mataram (NTB)- Polresta Mataram melaksanakan Isra M’raj Muhammad SAW melalui tema ” Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Keimanan Dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Yang Presisi” bertempat di Mushola Polresta Mataram. Selasa, (01/03).
Kapolresta Mataram Kombes Pol Heri Wahyudi, SIK, MM mengatakan, ” Bersama umat muslim personel Polresta Mataram sebagai anggota Polri kita dengan hikmah patut merasa bersyukur dengan peringatan Isra’Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW hari ini kita meningkatkan keimanan dan kinerja guna mewujudkan Polri yang presisi yakni melayani masyarakat dengan keikhlasan dan peduli dalam mengahadapi situasi Kamtibmas,” terang Kapolresta.
Ini sebagai sarana pembentukan akhlak personel Polresta Mataram agar menjadi Polri yang Presisi untuk meningkatkan karakter menjadi lebih humanis. Disamping itu pula untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggota kepada Tuhan Yang Maha Esa, imbuhnya.
” Sholat itu sangat penting, bukan yang penting sholat,
peceramahnya shalat artinya mendirikan sholat. Kata shalla jika dibaca menjadi ‘shalallahu ‘alaih’ yang mengandung makna semoga Allah SWT memberikan Rahmat atau keberkahan kepada hambaNya, pungkas Mu’amar Nasrullah, Mpd sebagai penceramah.
Firman Allah SWT di QS al-Baqarah : 238, Allah SWT memerintahkan umatnya untuk shalat lima waktu yang merupakan ibadah umat Muslim. “Peliharalah segala shalat (mu), dan (peliharalah) shalat Wusthaa. Berdirilah karena Allah (dalam shalatmu) dengan khusyuk.”
Di tengah Covid-19 marilah kita semuanya lebih mendekatkan diri pada Allah SWT, melakukan muhasabah dengan banyak Zikir, mohon ampun (istighfar) pada Allah SWT dan berdoa semoga musibah yang melanda Indonesia dan dunia segera berlalu, imbuhnya.
Kapolresta berpesan ” Jangan pernah mengenal lelah untuk tetap mengingatkan dan menyadarkan masyarakat dalam bertugas “. Tetap jaga kesehatan dan sebagai panutan anggota Polri juga wajib mendukung kebijakan pemerintah terutama di dalam keluarga kita sendiri,” tutup Heri.(Syaef)
Editor:AS